Jakarta, Aktual.com – Ketua DPP PDIP Andreas Hugo Pareira enggan memastikan bahwa partainya akan mengusung pasangan Calon Gubernur Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Syaiful Hidayat. Meskipun kabar deklarasi pasangan Ahok-Djarot menguat.
“Kalau soal nama nanti malam. Apa artinya pengumuman kalau semuanya sudah tahu. Jadi tunggulah nanti malam,” ujar Andreas di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (20/9).
Ia mengatakan partainya akan tetap bekerjasama dengan partai politik lain, namun bukan koalisi. Sebab PDIP, kata dia, agak “hemat-hemat” untuk mengunakan istilah koalisi.
“Kita lebih suka bekerja sama antar partai, memenangkan Pilkada di DKI itu lebih realitis,” katanya.
Andreas menegaskan, semua lapisan masyarakat sudah mengetahui bahwa elektabilitas pasangan Ahok-Djarot masih sangat tinggi. Namun, kata dia, PDIP bakal mengusung calon sesuai keinginan rakyat.
“Kita sudah melalui tahap-tahap figurasi yang kita usung. Kita juga sudah mempuyai indikasi-indikasi di tahap ini, siapa yang akan menjadi kandidat yang akan diusung,” pungkas Andreas.
Nailin In Saroh
Artikel ini ditulis oleh:
Arbie Marwan