Jakarta, Aktual.com — Politikus PDIP Darmadi Durianto membantah kabar bahwa pihaknya mengusung Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini untuk maju di pilgub DKI Jakarta mendatang.

Pasalnya, kepala daerah potensial yang dimiliki PDIP lebih dipersiapkan untuk memimpin daerahnya masing-masing.

“Risma lebih kita siapkan di Jatim-1, Ganjar Jateng-1. DKI 1 lagi seleksi,” ujar Darmadi di Jakarta, Selasa (10/5).

Ia mengaku PDIP tidak secara khusus mempersiapkan Risma untuk bertarung di pilgub DKI. Sebab, pihaknya masih melihat potensi wali kota terbaik itu di pilpres 2019.

“Memang kita nggak siapkan bu Risma untuk Jakarta. Kita memperhatikan pileg dan pilpres 2019,” kata Darmadi.

Darmadi pun mengatakan, PDIP akan mengusung wakil Ahok saat ini yaitu Djarot Saiful Hidayat dan menyandingkannya dengan salah satu menteri di kabinet Jokowi. Disebutnya, menteri itu adalah Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.

“Yang pasti Djarot bisa gubernur atau wagub. Kita lagi siapkan Susi – Djarot untuk lawan Ahok,” pungkasnya.

Artikel ini ditulis oleh: