Jakarta, Aktual.com — Beberapa waktu yang lalu, penyanyi Jebolan The Voice Indonesia, Yusri Dinuth berhasil merilis album perdana bertajuk ‘Operasi Hati’ di bulan April. Sukses dengan album mini perdananya, kini Yusri yang juga berprofesi seorang dokter umum muda tersebut, menyibukan dirinya dengan mengadakan kampanye sebuah gerakan medis dengan jargon ‘Music As a Healing’.

Menurut Yusri, antara musik dengan dunia media sama-sama saling membutuhkan. Dan, keduanya merupakan dua dunia yang sangat ia cintai. Hal itu diungkapkan Yusri di tengah kesibukannnya berkampanye di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.

“Saya mencintai musik, sama besarnya dengan saya mencintai dunia medis. Bagi saya, musik dan medis sama-sama saling membutuhkan. Menurut beberapa ahli juga mengatakan bahwa pasien yang mendengarkan musik pada fase pemulihan, menjadi lebih bersemangat,” kata Yusri kepada Aktual.com, baru-baru ini.

Berawal dari hal tersebut, Yusri melalui Kampanye ‘Music As a Healing’ ingin memberikan kontribusi bagi kemajuan di bidang kesehatan.

Music As a Healing itu program. Bukan produk. Nantinya, siapa pun bisa menggunakan program ini untuk membantu penyembuhan pasien,” tegas penyanyi bergenre pop jazz tersebut.

Yusri juga menambahkan, bahwa musik yang disajikan dapat membuat pasien menjadi lebih rileks.

“Musik yang disajikan disini dikemas secara tepat dan sesuai untuk membantu proses penyembuhan pasien. Dan, juga membuat konsultasi kesehatan menjadi lebih rileks dan menyenangkan,” tutur ia menutup pembicaraan.

Artikel ini ditulis oleh: