Gedung Capitol tempat Kongres AS berkantor di Washington, Amerika Serikat. (ANTARA/Xinhua/Liu Jie/am)

Washington DC, aktual.com – Dukungan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden terhadap Israel selama hampir sembilan bulan konflik di Jalur Gaza telah menyebabkan belasan pejabat AS mengundurkan diri.

Beberapa pejabat Washington menuduh Biden mengabaikan kekejaman Israel di wilayah Palestina tersebut, menurut laporan Reuters pada Rabu (3/7/2024).

Namun, pemerintahan Biden membantah tuduhan tersebut, dengan menunjukkan kritik yang disampaikan Washington terkait banyaknya korban sipil di Jalur Gaza serta upaya peningkatan bantuan kemanusiaan ke wilayah yang dilanda perang tersebut.

Menurut laporan terbaru dari otoritas kesehatan Gaza, hampir 38.000 orang tewas akibat serangan berkelanjutan Israel sejak Oktober tahun lalu. Serangan terus-menerus dari militer Tel Aviv telah menyebabkan kehancuran dan kelaparan yang meluas di Jalur Gaza.

Israel melancarkan serangan-serangan tersebut sebagai balasan atas serangan mendadak Hamas di bagian selatan wilayahnya pada 7 Oktober tahun lalu, yang dilaporkan menewaskan sekitar 1.200 orang dan menyebabkan lebih dari 250 orang lainnya disandera.

Artikel ini ditulis oleh:

Rizky Zulkarnain