Pangkalpinang, Aktual.com – Dana perjalanan dinas anggota DPRD Kota Pangkalpinang mencapai jumlah yang sangat besar, dengan setidaknya Rp12 miliar yang dihabiskan setiap tahunnya.
Keberlanjutan pembangunan di Kota Pangkalpinang terancam karena anggaran pemerintah yang terbatas, namun kelakuan Anggota DPRD, Dian Rasyid mengejutkan hingga menjadi sorotan masyarakat.
Dalam satu dinas luar, Dian Rasyid diduga membawa 10 tenaga honorer, memboroskan uang negara tanpa alasan yang jelas.
Tindakan ini menjadi sorotan karena dinilai merugikan keuangan negara dan tidak sesuai dengan kebutuhan pembangunan yang tengah berjalan.
Sekretaris DPRD Kota Pangkalpinang, Akhmad Alvian, belum memberikan penjelasan terkait insiden tersebut, menyatakan bahwa penjelasan akan diberikan setelah pertemuan.
“Izin pak baiknya saya jelaskan sewaktu kita bertemu,” jelas Sekretaris DPRD Kota Pangkalpinang dalam pesan Whats App pada Jumat (26/1/2024).
Situasi ini semakin memperkuat dugaan adanya penyalahgunaan anggaran yang seharusnya digunakan untuk kepentingan umum.
Jejaring aktual.com di Pangkalpinang yakni Asatu Online sudah menyampaikan pesan konfirmasi kepada Dian Rasyid, namun sampai saat ini yang bersangkutan masih belum memberikan tanggapan.
Artikel ini ditulis oleh:
Arbie Marwan















