Pemudik membawa barang bawaannya berjalan menuju pintu kedatangan saat tiba di Stasiun Senen, Jakarta, Minggu(10/7/2016). Puncak arus balik pemudik di stasiun Senen diperkirakan terjadi pada hari ini Minggu (10/7/2016).

Bandung, Aktual.com – Hadapi fenomena urbanisasi dari desa ke kota yang terjadi tiap usai musim mudik Lebaran, Pemerintah Kota Bandung akan gelar Operasi Yustisi.

Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bandung, Popong W. Nuraeni mengatakan operasi dilakukan untuk mendata warga pendatang.

“Apalagi Bandung merupakan salah satu kota besar yang menarik minat untuk mencoba peruntungan mengadu nasib,” kata dia saat dihubungi, di Bandung, Senin (11/7).

Operasi akan digelar dari mulai lokasi kedatangan seperti terminal atau stasiun kereta api, hingga ke tempat-tempat tinggal. Lokasi itu jadi target karena banyak dilalui pendatang dari kalangan menengah ke bawah.

“Kebanyakan pendatang itu kan dari kelas menengah ke bawah yang mau mencari kerja di Kota Bandung,” ucap dia.

Dia berdalih operasi untuk memeriksa kelengkapan identitas pendatang. Belajar dari tahun lalu, tak sedikit pendatang ke kota Bandung tanpa dilengkapi identitas dari daerah asal.

“Jangan sampai datang ke Bandung tidak bawa identitas apa-apa. Kalau terjadi sesuatu kan pasti identitasnya dulu yang dicari,” ucap dia. (M Jatnika)

Artikel ini ditulis oleh: