“Permohonan disampaikan juga ke pelaksana proyek tol Becakayu dikarenakan kerusakan jalan merupakan imbas dari pekerjaan proyek yang sudah dan tengah berlangsung,” katanya.
Tol Becakayu saat ini sedang diperluas lintasannya mulai dari perbatasan Kota Bekasi dengan Jakarta Timur di sekitar Sumber Arta hingga ke simpang Galaxy di jalur sebelah selatan.
Sementara di jalur sebelah utara, tengah berlangsung pekerjaan lanjutan tol Becakayu mulai dari simpang Caman hingga simpang Galaxy.
Selain lubang-lubang jalan yang bermunculan, pekerjaan proyek juga membuat permukaan badan jalan tidak rata, di antaranya berada di seberang Hotel Horison, eks warung Ayam Lepas, dan lainnya.
“Yang kami mintakan pertanggungjawaban kepada penyelenggara proyek Becakayu hanya yang di sekitar lokasi proyek, sisanya tidak,” katanya.
Kerusakan di luar wilayah proyek Becakayu, kata Arief, akan ditangani tim Unit Reaksi Cepat sambil menunggu perbaikan permanen dilakukan pemerintah pusat.
Artikel ini ditulis oleh:
Antara