Jakarta, Aktual.com —Petugas Suku Dinas Kelautan Pertanian dan Ketahanan Pangan Jakarta Selatan berhasil menemukan kandungan zat kimia yang mengandung formalin pada daging ayam dan mie basah.

Demikian Kepala Seksi Peternakan Suku Dinas Kelautan Pertanian dan Ketahanan Pangan Jakarta Selatan, Yuli Abshari kepada wartawan, Kamis (9/7).

“Kami menemukan 4 sampel daging ayam yang mengandung formalin,” ujarnya.

Dikatakan Yuli bahwa dengan ditemukannya zat formalin tersebut, pihaknya akan melakukan pemanggilan terhadap pedagang. Pemanggilan tersebut bertujuan untuk menggali keterangan terhadap pedagang agar mata rantai peredaran ayam berformalin dapat diungkap.

“Kita akan panggil dan langsung usut pemasoknya juga,” ucapnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid