Riau, Aktual.com – Gubernur Riau, yang diwakili oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Asisten I) Setda Provinsi Riau, Jenri Salmon Ginting, mengatakan sangat mendukung inisiatif dari Koperasi Riau Tani Berkah Sejahtera (RTBS) dalam mengelola lahan untuk menghasilkan jagung.
Menurutnya, apa yang dilakukan oleh Koperasi RTBS adalah bagian dari upaya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, khususnya kelompok tani di Riau.
Untuk itu, pemprov Riau sangat mengapreasi langkah Koperasi RTBS dalam mengembangkan lahan untuk menghasilkan jagung. Namun demikian, ia berharap Koperasi RTBS sebagai pengelola lahan dapat mengoptimalisasi hasil pertanian agar bisa meningkatkan produktifitas masyarakat petani.
Baca: Kelola Pertanian Jagung, Koperasi RTBS Siap Dukung Program Ketahanan Pangan
Walikota Pekanbaru Apresiasi Koperasi RTBS Kembangkan Pertanian Jagung
Kadinkop UMKM Pekanbaru Apresiasi Gerakan Koperasi RTBS
Seperti diketahui, Koperasi RTBS melakukan kegiatan panen perdana jagung Hibrida di lahan seluas 8 hektar di Rumbai Barat, Pekanbaru, Riau, beberapa waktu lalu. Kegiatan panen dihadiri langsung oleh sejumlah petinggi dari pemerintah provinsi, Walikota Pekanbaru, Kepala Dinas Koperasi UMKM, serta sejumlah tokoh dari instansi terkait.
Berikut cuplikannya:
Laporan: Warnoto