Jakarta, Aktual.com — Puluhan massa yang mengatasnamakan dirinya Pemuda Restorasi Anti Korupsi (Perak) menggelar demonstrasi di depan kantor Kejaksaan Agung, Selasa (9/9).
Dalam aksi unjukrasa tersebut, Perak mendesak agar Kejaksaan Agung yang di pimpin Muhammad Prasetyo berani menuntaskan perkara penjualan aset BPPN di era Presiden Megawati Soekarnoputri menjabat.
Masa aksi pun berteriak agar kasus skandal BLBI dapat diusut secara transparan.
“Kami medukung Kejaksaan untuk membongkar mega korupsi BLBI dan kasus penjualan aset-aset BPPN hingga tuntas,” ujar Aditya Iskandar dalam orasinya.
Tak hanya itu, masa juga meminta agar Kejaksaan berani mengusut kasus penjualan aset BPPN 2003, yang dimana pada tahun tersebut rezim Megawati berkuasa.
Karena itu, lanjut Aditya, pihaknya berharap agar korps Adhyaksa yang dipimpin Jaksa Agung dari partai NasDem itu berani memeriksa dan mengadili Megawati, Syafruddin Tumenggung selaku kepala BPPN serta Menteri BUMN Laksamana Sukardi.
Artikel ini ditulis oleh:
Nebby