Wakil Rektor Universitas Qarawiyin, Fes - Maroko, Maulana Syaikh Prof. Dr. Idris Muhammad Sa'id al Fihri al Fasi menghadiri undangan dalam acara memperingati HUT RI ke-77 bertema "Pengajian dan Doa Bersama" di kediaman Wakil Ketua MPR RI, Dr.Jazilul Fawaid, di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (18/8). Acara juga dihadiri Wakil Ketua MPR RI Prof. Dr. Ir. H. Fadel Muhammad Al-Haddar, ayahanda Jazilul Fawaid yang juga Pengasuh Pondok Pesantren Modern Sunanul Muhtadin, KH. Sunan Hamli serta sejumlah santri dan santriwati Ponpes Raudhatul Ihsan, Jakarta. Jazilul berharap, dengan doa dari ulama pada momentum HUT RI ke-77 ini, bangsa Indonesia dapat segera pulih dari bencana besar yang merenggut banyak jiwa serta meruntuhkan sejumlah sektor perekonomian selama pandemi Covid-19. Seperti diketahui, didampingi Khodim Zawiyah Arraudhah, KH. Muhammad Danial Nafis, Syaikh Idris akan melakukan sejumlah kajian ilmiyah serta daurah dan suluk di sejumlah wilayah di Indonesia. Hal ini merupakan bentuk khidmah ilmiyah Zawiyah Ar-Raudhah dan Jami’iyyah Ahlith-Thariqah Al Mu’tabarah An-Nahdliyyiah (JATMAN) DKI Jakarta yang di Pimpin oleh KH. Muhammad Danial Nafis untuk menyebarluaskan keilmuan dan menjaga nilai-nilai luhur keislaman di Indonesia. Foto: Aktual/Ahmad Warnoto.

Artikel ini ditulis oleh:

Warnoto