Jakarta, Aktual.co — Pengumuman nama-nama menteri yang akan menjabat di kabinet pemerintahan Joko Widodo dan Jusuf Kalla hanya tinggal menunggu waktu.
Meski begitu, beberapa petinggi Pengurus Besar cabang olahraga, tetap berharap jika yang mengisi pos Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), berasal dari kalangan atlet.
“Kalau bisa dari kalangan atlet, atau paling tidak harus tahu betul bagaimana selama ini olahraga Indonesia,” kata Sekretaris Jenderal PP Pertina, Martinez dos Santoz saat ditemui di kantornya, Senin (20/10).
Selain Martinez, Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Wushu (PB Wushu) Indonesia, Iwan Kwok, juga mengungkapkan hal senada.
Dikatakan oleh Iwan, jika bukan dari kalangan olahraga, kinerja yang ditunjukkan pasti tidak jauh berbeda dengan Menpora-Menpora sebelumnya. Selalu tidak bisa mengangkat nama atlet pengharum nama bangsa Indonesia.
“Iya nantinya takut kaya model Menpora yang lain. Begitu-begitu aja, nggak maju olahraga Indonesia,” ujar Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Wushu Indonesia, Iwan Kwok ketika dihubungi Aktual.co.
Seperti berita sebelumnya yang berjudul “Jokowi: Nama Menteri Tinggal Diumumkan Saja”, nama yang akan diberi mandat oleh Presiden Joko Widodo untuk menjabat sebagai Menpora adalah Nusron Wahid.
Nusron sendiri merupakan salah seorang politisi dari Partai Golongan Karya (Golkar). Nusron juga tengah menjabat sebagai Ketua Umum Gerakan Pemuda (GP) Ansor Nahdlatul Ulama dan Wakil Ketua Umum PP PBSI.
Artikel ini ditulis oleh: