Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (tengah) bersama pasangan bakal calon Gubernur Lampung Arinal Djunaidi (kiri) dan Wakil Gubernur Chusnia Chalim saat pembacaan dukungan dan penyerahan rekomendasi di Kantor DPP PKB, Jakarta, Rabu (20/12/17). Pasangan Cagub Lampung untuk periode 2019-2024 akan bertanding dalam pilgub pertengahan 2018 mendatang untuk berjuang memajukan Provinsi Lampung dimasa mendatang. AKTUAL/Tino Oktaviano

Jakarta, Aktual.com – Para ulama di Kalimantan Timur yang dikomandani Pengurus Wilayah NU setempat memberikan dukungan kepada Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar sebagai calon wakil presiden 2019-2024.

Dukungan untuk Muhaimin disampaikan para ulama yang tergabung dalam Forum Komunikasi Kyai dan Nyai se-Kaltim dalam pertemuan di Pondok Pesantren Al Izzah Balikpapan, Selasa (3/4).

“Pak Muhaimin kan panglimanya santri. Ngapain kita dukung orang lain yang asing di mata dunia pesantren. Ya kita percayakan dari sesama kita sendiri saja,” kata Ketua PWNU Kalimantan Timur KH Muhammad Razid.

Menurut dia, NU dari awal ikut membangun negara sehingga wajar kalau NU meminta agar pimpinan negara ini berasal dari NU.

Sementara itu pengasuh Pondok Pesantren Al Izzah KH Muhammad Mukhlasin mengatakan selama ini kalangan santri hanya kebagian berdoa, sedangkan kue pembangunan justru dinikmati oleh pihak lain.

“Para santri sudah lelah. Selama 70 tahun disuruh doa, zikir, dan tahlilan terus. Harus sabar dan ikhlas terus, tapi giliran ada bagi bagi kue, kita merasa dipinggirkan. Mudah-mudahan jika Pak Muhaimin jadi wakil presiden, keadaan santri bisa lebih positif,” katanya.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid