Jakarta, Aktual.co —Maraknya aksi perampokan terhadap penumpang taksi yang terjadi dalam beberapa waktu belakangan membuat sejumlah masyarakat resah terutama kaum wanita. Karena para perampok sendiri dalam menjalankan aksinya mengincar penumpang perempuan.
Mintarsih salah seorang pengusaha taksi menuturkan bahwa aksi perampokan yang sering terjadi di dalam taksi beberapa waktu belakangan merupakan modus lama.
“Kita lihat perampokan yang sering terjadi itu adalah modus lama,” ujarnya saat dihubungi aktual.co, Selasa (2/12).
Dikatakan Mintarsih yang juga seorang Psikolog bahwa aksi perampokan terhadap penumpang taksi juga melibatkan sopir. “Biasanya sang sopir taksi pun ikut terlibat,” katanya.
Untuk di ketahui, aksi perampokan di dalam taksi kembali terjadi, kali ini seorang penumpang menjadi korban perampokan di kawasan Kuningan dan SCBD Jakarta selatan. Aksi perampokan terhadap penumpang taksi tersebut terjadi dalam kurun waktu sepekan dengan dua lokasi yang berbeda. Bahkan hingga saat ini kepolisian sendiri masih mengejar para pelaku perampokan.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid















