Kendaraan melintas di Tol Cipali, Cirebon, Jawa Barat, Sabtu (2/7). Pada H-4 Idul Fitri 1437 H arus kendaraan di Tol Cipali terpantau padat. ANTARA FOTO/Rosa Panggabean/kye/16.

Cirebon, Aktual.com – PT Lintas Marga Sedaya (LMS) selaku operator jalan tol Cikopo-Palimanan (Cipali) menargetkan perbaikan jalan rusak dan longsor, yang sedang dikerjakan saat ini bisa selesai pada H-10 Lebaran, untuk memperlancar lalu lintas.

“Kita targertkan H-10 sebelum Lebaran, semua perbaikan telah selesai,” kata General Manajer PT LMS, Suyitno saat dihubungi melalui telephon di Cirebon, Jawa Barat, Senin (21/5).

Perbaikan yang dilakukan oleh LMS kata Suyitno, dilakukan di ruas Tol Cipali, terutama masalah jalan yang rusak dan juga beberapa wilayah yang terkena longsor. Menurutnya, perbaikan itu juga merupakan upaya untuk memperlancar arus mudik dan arus balik.

Selain perbaikan ruas jalan, LMS juga akan memperluas lahan parkir di rest area Km 102, yang sebelumnya lahan parkir dilokasi tersebut hanya bisa menampung 600 kendaraan, pada arus mudik nanti akan bisa menampung sekitar 700 kendaraan.

“Akan kita tambah daya tampung kendaraannya, sebanyak 100 kendaraan di rest area KM 102,” tuturnya.