Padang, Aktual.com — Penjaringan pemain untuk mengisi kekosongan skuad Semen Padang usai sudah. Hari ini, Sabtu (7/11), 24 pemain telah masuk dalam skuad tim Kabau Sirah (sebutan Semen Padang) pada Piala Jenderal Sudirman yang bergulir 14 November 2015 mendatang.

Asisten Pelatih Semen Padang, Delfi Adri menyebutkan bahwa lengkapnya skuad setelah datang tiga pemain terakhir, Yu Hyun Koo, Saepollah Maulana dan Hendra Adi Bayauw.

“Tercatat ada 24 pemain yang didaftarkan. Untuk urusan pendaftarannya kita serahkan sepenuhnya ke Manajemen,” katanya di Padang.

Untuk posisi kiper utama diperkirakan masih akan dipercayakan kepada Jandia Eka Putra. “Juga ada Fakhrurrazi dan Putra Sahbilul Rashad,” tambahnya.

Kemudian, untuk pemain bertahan Semen Padang FC, ada tiga nama baru yakni Mamadou Elhadji, Satrio Syam dan Novrianto.

“Pemain lama masih dimasukkan seperti Hengki Ardiles, Saepolah Maulana, Ricky Ohorella, Hamdi Ramdhan dan Novan Setya Sasongko,” jelasnya.

Sedangkan untuk posisi gelandang, masih didominasi oleh skuad lama Semen Padang FC. Hanya satu wajah baru yakni mantan Gelandang Putera Samarinda, Fajar Legian Siswanto.

“Selebihnya, Hendra Bayauw, Jeki Arisandi, Yu Hyun Koo, Vendry Mofu, Irsyad Maulana, Rudi Doang dan Leo Guntara,” tuturnya.

Posisi penyerang Semen Padang akan diisi oleh Gugum Gumilar, M Nur Iskandar, Ariefan Fitra Masril dan terbaru James Koko Lomell.

“Jadi, pemain baru ada lima, tiga belakang, satu gelandang dan satu striker. Kita harap dapat membuat tim Semen Padang lebih kuat nantinya,” harapnya.

Pada laga perdana Piala Sudirman nanti, Semen Padang akan tandang melawan Persipura pada 17 November 2015 di Denpasar Bali.

Artikel ini ditulis oleh: