Jakarta, Aktual.com — Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari terakhir sebelum libur lebaran pagi ini bergerak negatif. IHSG dibuka turun 6,85 poin atau 0,14 persen menjadi 4.894,94, dan indeks 45 saham unggulan (LQ45) melemah 1,75 poin (0,21 persen) ke tingkat 837,65.
Membuka perdagangan, Rabu (15/7), IHSG terpangkas 5,980 poin (0,12%) ke level 4.895,827. Sedangkan Indeks LQ45 melemah 1,548 poin (0,18%) ke level 837,863.
Hingga pukul 9.05 waktu JATS, IHSG terus turun 8,053 poin (0,16%) ke level 4.893,754. Pun dengan Indeks LQ45 yang juga melemah 2,290 poin (0,27%) ke level 837,121.
“Pola pergerakan IHSG BEI pada hari ini (15/7) masih tidak akan banyak berubah cenderung mendatar berada dalam konsidi penurunan atau ‘bearish’,” kata analis Mandiri Sekuritas Hadiyansyah di Jakarta, Rabu (15/7).
Menurut Hadiyansyah, pergerakan indeks BEI yang cenderung mendatar itu seiring dengan volume transaksi yang relatif rendah, mengingat Rabu (15/7) merupakan hari terakhir perdagangan sebelum libur panjang Hari Raya Lebaran.
“Kami menyarankan untuk melakukan transaksi jangka pendek (short term trading) dengan disiplin risiko yang tinggi. Estimasi pergerakan indeks BEI pada Rabu ini berada di level 4.860-4.927 poin,” katanya.
Sementara itu, Kepala Riset Universal Broker Indonesia Satrio Utomo mengatakan bahwa menjelang libur panjang Hari Raya Lebaran, investor cenderung mengambil posisi aman, situasi itu berpotensi menekan laju indeks BEI.
“Sentimen positif sebenarnya masih ada dari bursa kawasan regional yang mayoritas bergerak positif,” kata Satrio.
Disisi lain, lanjut dia, pasar juga sedang menunggu publikasi data Neraca Perdagangan bulan Juli yang sedianya akan diumumkan Rabu ini (15/7) oleh Badan Pusat Statistik (BPS). Berdasarkan data konsensus, neraca perdagangan masih mencatatkan surplus.
Bursa regional, di antaranya indeks Bursa Hang Seng melemah 103,10 poin (0,41 persen) ke level 25.120,91, indeks Nikkei naik 295,56 poin (1,47 persen) ke level 20.385,33, dan indeks Straits Times menguat 6,23 poin (0,19 persen) ke posisi 3.317,50.
Sementara itu, nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada pagi ini bergerak menguat sebesar 22 poin menjadi Rp13.317 dibandingkan sebelumnya di posisi Rp13.339 per dolar AS.
Artikel ini ditulis oleh: