Jakarta, Aktual.com — Presiden Jokowi berharap agar perguruan tinggi menghasilkan riset yang bermanfaat bagi masyarakat luas.

Hal ini disampaikan dalam sambutannya di Konferensi Nasional Forum Rektor Indonesia, di Yogyakarta, Jumat (29/1).

“Jangan sampai perguruan tinggi, seperti yang disampaikan bu Rektor UGM, supaya perguruan tinggi tidak hidup dalam lamunannya sendiri,” kata Jokowi.

Selain itu, perguruan tinggi juga diminta bermitra dengan pemerintah dan dunia usaha, dalam rangka membantu uoaya pemerintah mengatasi masalah di daerah terluar dan terpencil di Indonesia.

“Perguruan tinggi seharusnya memperkuat manajemennya yang responsif dan mampu mencari pendanaan kreatif. Bisa saja ke Kementerian BUMN. Misalnya Pertamina, misalnya kesehatan ke Kimia Farma. Saya kira ada banyak cara,” jelas dia.

Forum Rektor Indonesia 2016 dihadiri 425 rektor se-Indonesia dan berlangsung selama 3 hari.

Artikel ini ditulis oleh: