Jakarta, Aktual.com — Ketua DPP Partai Golkar hasil Munas Riau, Aziz Syamsuddin mengakui jika saat ini sedang melakukan konsolidasi ke daerah untuk menjaring suara sebagai syarat maju dalam pemilihan ketua umum di munas luar biasa Partai Golkar.

“Saya sedang melakukan konsolidasi ke daerah-daerah, untuk mendapatkan suara 30 persen baik DPD tingkat I dan II selaku pemilik suara,” kata Aziz di Komplek Parlemen, Jakarta, Selasa (9/2).

Setidaknya ada sebanyak 529 pemilik suara yang tersebar di empat bagian, yakni di DPD tingkat I, II, dan ormas didirikan serta ormas mendirikan.

Mantan ketua Komisi III itu pun mengungkapkan, kedepan marwah partai beringin harus dikembalikan seperti semula, salah satunya mendukung program pemerintah sejalan dengan program kepartaian.

“Mendukung pemerintah, program partai selaras dengan program pemerintah, secara modern, profesional dan demokratis. Termasuk soal pengakederan hingga tingkat desa, untuk ditingkatka lagi,” tandasnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang