Jakarta, Aktual.co — Menjamu Arema Cronus di laga lanjutan babak delapan besar Indonesia Super League (ISL), tuan rumah Persipura Jayapura semapat mengalami dilema terkait komposisi pemain. Hal ini karena, beberapa pemain asingnya yang tampil kurang memuaskan didua laga terakhir.

Dikatakan Asisten Pelatih Persipura Jayapura, Chrisleo Yarangga, meski sempat mengalami dilema, tim asuhan Jacksen F Tiago itu, tetap akan menurunkan formasi terbaik menjamu tim asuhan Suharno, di Stadion Mandala, Kota Jayapura, Papua, Selasa (21/10) sore.

Hal ini dilakukan guna meraih hasil maksimal dan menjaga peluang Persipura untuk lolos ke babak selanjutnya.

“Target kami sudah pasti poin penuh karena menjaga peluang ke babak selanjutnya,” katanya di Jayapura, Senin (20/10).

Pada laga delapan besar putaran perdana di Stadion di Mandala, Kota Jayapura, tuan rumah Persipura meraih kemenangan dengan skor 2-0.

Sementara dua laga tandang melawan Semen Padang dan Arema Cronous masing-masing menelan kekalahan 0-1 dan 0-3.

Saat ini tim kebanggaan warga Kota Jayapura dan Papua itu terpaut empat poin dari pamuncak klasemen sementara Arema Cronous dan tiga poin dari Semen Padang di posisi kedua.

Kini Persipura di peringkat ketiga dengan mengemas tiga poin, dan Persela di tempat keempat dengan satu poin.

Artikel ini ditulis oleh: