Jakarta, Aktual.co — Untuk mengantisipasi lonjakan konsumsi bahan bakar minyak (BBM) selama Ramadan dan Lebaran, PT Pertamina (Persero) telah melakukan pemenuhan stok tangki (build up stock) terutama di sentra mudik dan arus balik.
Direktur Pemasaran dan Niaga Pertamina Ahmad Bambang menyampaikan bahwa pihaknya telah memastikan stok BBM selama periode ramadhan dan lebaran dalam kondisi aman.
“Lebaran pengalaman bukan pertama kali, sudah dari dulu dan tidak ada yang istimewa. Sebelum puasa kita sudah melakukan build up stock, terutama di sentral mudik dan balik ditingkatkan,” kata Bambang di Jakarta, Rabu (10/6).
Ia menjelaskan, stok nasional BBM yang kemarin sempat diturunkan dalam rangka efisiensi kini akan ditingkatkan kembali.
“Stok premium dari 17 hari dinaikkan jadi 19 hari, solar dari 20 hari menjadi 22 hari, avtur 26 hari, pertamax 26 hari, dan pertamax plus 37 hari,” ujar Bambang.
Selain itu, sambung Bambang, perseroan juga harus mengantisipasi pusat kemacetan yang kini bergeser lantaran kondisi jalan yang sudah diperbaiki. Terlebih, tahun ini di Jawa telah berfungsi tol Cikampek-Palimanan yang bakal tersambung hingga ke Pejagan, Brebes.
“Tahun lalu macetnya keluar Cikampek, sekarang praktis kemacetan pindah ke daerah Brebes,” tukasnya.
Artikel ini ditulis oleh:
Eka