Jakarta, Aktual.com – Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP PDI Perjuangan Ahmad Basarah mengatakan bahwa pertemuan pengurus DPP PDIP hari ini dengan Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri merupakan pertemuan rutinan.
“Pertemuan hari ini adalah pertemuan rutin DPP PDIP setiap hari Kamis dan Jumat. Jadi tidak ada agenda khusus kecuali memang Jumat itu adalah bagian dari hari rapatnya DPP PDIP,” kata Basarah, di Komplek Parlemen, Senayan, Jumat (12/8).
Basarah tidak menampik ikhwal bahwa pertemuan tersebut juga tidak terlepas dari pembahasan Pilkada serentak pada 2017.
“Pembahasan tentu (Pilkada) karena sekarang lagi masa-masanya penentuan calon kepala daerah atas dilaksanakannya 101 Pilkada di seluruh Indonesia. Ada 7 Pilkada provinsi dan sisanya kabupaten atau kota,”
“Maka DPP PDIP dalam minggu-minggu terakhir ini memang sudah mengadakan rapat-rapat maraton untuk masuk pada tahap pengambilan keputusan, tentang siapa calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang akan diputuskan oleh DPP PDIP,” ujarnya.
Ketika ditanyakan, siapa yang akan dijagokan PDIP untuk kemudian dicalonkan nantinya.
“Banyak sekali dari 101 Pilkada ada banyak calon bupati, wakil bupati, calon walikota, wakil walikota, calon gubernur, wakil gubernur,” ucap dia.
Ditambahkan, semuanya masih dalam tahap pembahasan dari data-data yang dikumpulkan, baik dari struktur partai di daerah, hasil fit and proper test yang dilakukan DPP PDIP dan DPD PDIP seluruh Indonesia, maupun hasil survei yang telah dilakukan.
Seperti diketahui, sejumlah elit PDIP berdatangan ke kediaman Megawati di Jalan Teuku Umar, Menteng, siang tadi.
Artikel ini ditulis oleh: