“Marilah kita pandai untuk melihat tantangan dan peluang yang ada di negeri kita dan di dunia agar kita bisa mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya,” lanjutnya.

“Saya senang Pak Kyai tadi menyampaikan ada program internasional. Ini adalah sebuah terobosan-terobosan yang baik agar kita bisa meningkatkan, menambah wawasan, sekaligus menambah jaringan, _network_ dengan dunia internasional. Saya doakan semoga kalian para santri/santriwati kelak lulus dan menjadi manusia-manusia, anak-anak bangsa yang memiliki kapasitas dan integritas serta daya saing untuk bisa memenangkan kompetisi abad 21 ini,” sambungnya.

Silaturahmi AHY disambut baik oleh para pimpinan dan pengurus Ponpes Daar El-Qolam. Dalam sambutannya, Pengurus Ponpes KH Ahmad Syahiduddin menyampaikan apresiasinya.

“Mudah-mudahan dengan kehadiran AHY ini, kami berharap ke depan dari generasi muda muncul calon-calon pemimpin bangsa yang tentu memiliki visi dan misi yang lebih jauh ke depan untuk memajukan kita bersama-sama di Tanah Air yang kita cintai. Karena itu saya menghaturkan terima kasih dan selamat datang di tempat ini,” tutur KH Ahmad Syahiduddin.

Turut hadir dalam acara silaturahmi pagi ini antara lain, Pimpinan Ponpes Daar El-Qolam 1 KH. Nahrul Ilmi Arief, Pimpinan Ponpes Dar El-Qolam 2 Drs. KH. Ody Rosyihuddin, Pimpinan Ponpes Daar El-Qolam 3 Kyai Zahid Purna Wibawa, Bupati Kabupaten Lebak Iti Octavia Jayabaya, Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat Hartanto Edhie Wibowo.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara