“Perempuan harus diberi kesempatan dan aktif di dunia pekerjaan dengan cara meningkatkan keterampilan sehingga mampu mengisi posisi di setiap sektor pekerjaan,” kata ayah tiga anak ini.

Bagi suami dari Aliya Rajasa ini, dalam pembangunan, perempuan juga mesti memiliki keunggulan daya saing yang lebih dalam mewujudkan kreatifitas dan inovasi baru dalam peningkatan ekonomi dan kesejahteraan.

“Bukan hanya meningkatkan daya saing perempuan juga harus mampu memiliki kehidupan dan seimbang dalam hal karir dan rumah tangganya, artinya di dalam rumah tangga ada keseimbangan peran agar pendidikan bagi anak-anak generasi penerus bangsa juga lebih maju,” kata dia.

 

Novrizal Sikumbang

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang