Surabaya, Aktual.com – Universitas Airlangga (Unair) Surabaya menegaskan tidak terlibat politik praktis apalagi mendukung salah satu pasangan calon gubernur-cawagub dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Timur 2018.
“Sekali lagi kami tegaskan, bahwa Unair tidak pernah terlibat dalam politik praktis,” kata Ketua Pusat Informasi dan Humas (PIH) Unair Dr Suko Widodo saat dikonfirmasi wartawan di Surabaya, Sabtu (23/6).
Suko menegaskan, terkait beredarnya foto Rektor Unair Prof Mohammad Nasih yang berisikan tentang dukungan pada salah satu pasangan calon Gubernur-calon Wakil Gubernur Jatim pada Pilkada 2018 bahwa hal itu tidak benar.
“Rektor Unair tidak pernah membuat pernyataan terkait apapun mengenai Pilkada Jatim. Terlebih memberikan dukungan pada salah satu pasangan calon. Berkali-kali, rektor juga menegaskan bahwa Unair tetap menjaga marwah lembaga pendidikan yang selalu netral terkait menentukan calon pemimpin,” kata Suko.
Pernyataan rektor yang mengatakan agar tidak membiarkan alumni Unair berjuang sendiri dan untuk kemajuan almamater, merupakan hal biasa yang disampaikan saat pertemuan dengan para alumni.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid