Hasil quick count menempatkan Anies - Sandi masuk ke putaran Kedua. (ilustrasi/aktual.com)

Jakarta, Aktual.com – Calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan komitmennya untuk berusaha sekuat tenaga mengubah Jakarta sesuai amanah kyai dari Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) DKI Jakarta yang bersilaturahmi ke rumahnya, Jumat.

“Alhamdulillah kami bersilaturahmi dengan kyai dari berbagai wilayah DKI Jakarta,” kata Anies melalui siaran pers dari Anies-Sandi Media Center di Jakarta, Jumat (24/2).

Anies mengatakan selain silaturahmi pertemuan tersebut juga membicarakan mengenai Jakarta dan langkah-langkah ke depan untuk memastikan keadilan dalam seluruh aspek hadir bagi warga Jakarta.

“Sekaligus membicarakan mengenai putaran kedua Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017 dan strategi menghadapinya,” ujarnya.

Menurut Anies, hasil dari silaturahmi dan pertemuan tersebut bukan sekadar dukungan dari para kyai pribadi, melainkan amanat dari umat Islam di Jakarta. Anies berkomitmen untuk menjaga amanah tersebut.

“Kami bersyukur bisa berjalan bersama bukan hanya untuk pemenangan dalam Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017, tetapi lebih kepada mengubah Jakarta,” tuturnya.

Pemungutan suara Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017 diselenggarakan pada Rabu (15/2), diikuti tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur.

Mereka adalah Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni yang diusung Partai Demokrat, PPP, PKB dan PAN; Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat yang diusung PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai Hanura dan Partai NasDem dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno yang diusung Partai Gerindra dan PKS.

Putaran kedua Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017 kemungkinan besar akan diikuti pasangan Basuki-Djarot dan Anies-Sandi.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid