Jakarta, Aktual.co — Wakil Ketua DPR RI, Agus Hermanto mengatakan agar pemerintah terbuka dengan bantuan pencarian yang diberikan oleh sejumlah pihak negara sahabat terkait hilangnya kontak pesawat Air Asia QZ 8501 rute penerbangan Surabaya-Singapura.
“Tentunya pemerintah, tetap membuka diri apabila ada negara lain ingin membantu, sebab dalam peristiwa itu juga adanya warga negara asing yang terlibat, kata dia kepada wartawan, di komplek parlemen, di Jakarta, Senin (29/12).
Oleh karena itu, sambung dia, bukan lantaran teknologi pencarian Indonesiaa dalam mendeteksi yang tidak canggih, namun agar lebih mempermudah bila itu dicari bersama-sama.
“Karena yang menjadi korban, seperti Singapura, Malaysia dan lainnya tetap membukka diri dengan mmpersilahkaan. Sehingga deteksi sedini mungkin segera didapati, karena black box memiliki umur ketahanannya, bila benar pesawat itu mengalami kecelakaan,” ujar dia.
Pun demikian, wakil ketua DPP Demokrat itu menyakini dan berdo’a jika pesawat bersama penumpangnya dalam keadaan baik dengan mendarat secara darurat disuatu tempat yang belum diketahaui sampai hari ini.
“Kami dari DPR sangat berempati dan kkami juga ikut bersedih karena kejadian air asia yang hilang kontak dan semua pihak sedang dalam melakukan pencarian, dan mudah-mudahan dapat segera ditemukaan dan masih ada yang dapat diselamatkan,” pungkasnya.
Artikel ini ditulis oleh:
Novrizal Sikumbang