Sejumlah pemudik tiba di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Minggu (2/7/2017). Menjelang berakhirnya libur Lebaran, ribuan pemudik kembali ke Ibu Kota melalui Terminal Kampung Rambutan sebelum memulai rutinitasnya pada esok hari. AKTUAL/Munzir

Bandung, Aktual.com – Kepolisian Daerah Jawa Barat (Polda Jabar) mengerahkan 23.117 personel dalam mengamankan arus mudik dan balik pada Lebaran 2018.

“Kami mengerahkan ribuan kekuatan yang akan ditempatkan di kawasan jalur mudik dan titik rawan,” ujar Wakapolda Jabar, Brigjen Pol Supratman, saat menggelar apel gelar pasukan Operasi Ketupat 2018 di Lapangan Gasibu Kota Bandung, Rabu (6/6).

Menurutnya, ribuan petugas yang disiagakan, belum ditambah dengan unsur satuan dari lembaga lain seperti TNI, Dishub, Pol PP, Basarnas, dan BPBD.

Menurut dia, seluruh personel akan bertugas untuk mendukung kelancaran arus mudik dan arus balik Lebaran di seluruh wilayah di Jawa Barat.

“Anggota kita yang ada di lapangan tidak sendiri. Kemudian juga ada beberapa anggota kita yang bersenjata,” kata dia.

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Antara