Dalam upaya mengamankan musim mudik Lebaran, jajarannya juga telah menyiapkan 339 pos pengamanan dan 33 pos pelayanan. Beberapa pos yang dibangun tak hanya berfungsi sebagai tempat informasi semata, juga dijadikan rest area.
“Anggota pun mulai besok geser ke pos masing-masing,” kata dia.
Tak hanya itu, skema rekayasa lalu lintas pun sudah dipetakan jika sewaktu-waktu terjadi kemacetan panjang, terutama di wilayah Jabar bagian selatan seperti Nagreg, Limbangan, dan Tanjakan Gentong.
“Bahkan sudah kita simulasikan seperti penanganan kalau macet kita lakukan one way, itu sudah kita lakukan di bagian selatan (Jabar),” kata dia.
Ia mengimbau kepada masyarakat yang akan mudik agar lebih berhati-hati dan melakukan pengecekan rumah yang akan ditinggal. Sebaiknya rumah dititipkan kepada tetangga agar lebih aman.
Artikel ini ditulis oleh:
Antara