PUKUL BEDUG TAKBIRAN

Jakarta, Aktual.com – Polda Metro Jaya siap amankan malam perayaan hari raya Idul Fitri. Untuk mencegah sesuatu hal yang membahayakan para pengguna jalan, jajaran kepolisian mengimbau kepada masyarakat agar tidak melakukan takbir keliling.

“Kami menghimbau kegiatan takbir tidak dilakukan dengan cara mobile, jangan di jalan‎,” ujar Kapolda Metro Jaya Irjen Tito Karnavian di Polda Metro Jaya, Rabu (15/7).

Menurut Tito, pihaknya mendukung pelaksanaan takbiran karena itu merupakan malam yang suci dalam rangka merayakan kemenangan. Namun, kata dia, dalam pelaksanaannya harus di tempat yang sewajarnya, seperti masjid, mushola, maupun lapangan yang sudah disediakan.

‎Berdasarkan evaluasi selama bulan puasa, ada beberapa kasus yang terjadi di malam ramadhan. Diantaranya, Saur On The Road (SOTR) banyak terjadi pelanggaran hukum dan mengancam Kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat).

SOTR sudah mengarah ke pelanggaran lalu lintas dengan kegiatan konvoi yang membuat masyarakat tidak nyaman.

Apalagi, kegiatan SOTR sudah memakan satu korban atas nama Muhammad Fatoni alias Apay (20). Dia merupakan anggota geng motor TB (Tukang Beling) yang dianiaya hingga tewas oleh anggota geng motor Amerika (Anak Merdeka Kalisari).

Mayat Apay ditemukan di Kali Ciliwung Masjid Istiqlal, Sawah Besar, Jakpus.‎ Polisi berhasil menangkap tersangka Muhamad Levi (31) dari kelompok Amerika dengan 14 orang yang diamankan untuk dijadikan saksi.

‎Untuk mencegah kejadian seperti ini, Tito menghimbau kegiatan takbir tidak dilakukan di jalanan. Sebab, selain mengganggu lalu lintas, juga meresahkan masyarakat.

“G‎ema takbir cukup dikumandangkan di masjid, mushola, maupun lapangan yang sudah disediakan. Yang penting takbir tetap berjalan secara khidmat dan khusuk,” terang perwira tinggi bintang dua itu.

“‎Bila tetap melakukan takbir di jalan, maka polisi akan melakukan tindakan tegas,” imbuhnya. Apalagi, menaiki mobil di atas truk terbuka akan langsung ditindak. ‎Pihaknya juga telah berkoordinasi dengan pihak TNI, Kodam, Satpol PP, Dishub, MUI, hingga pemadam kebakaran beserta jajaran dari tim medis.

Artikel ini ditulis oleh: