Bandung, Aktual.com – Polisi dalam waktu dekat akan menyelidiki penyebab pasti longsor yang menimpa Hotel Club Bali, Kabupaten Cianjur, Rabu (9/3) kemarin. Kejadian ini menyebabkan tiga korban tewas dan enam korban mengalami luka.
Kapolres Cianjur, AKBP Asep Guntur Rahayu mengatakan, proses penyelidikan akan dilakukan setelah proses evakuasi dihentikan, dan dipastikan tidak ada korban lain yang masih tertimbun longsoran.
“Setelah melakukan tahapan evakuasi, kami baru akan melakukan langkah selanjutnya penyelidikan penyebab longsoran. Karena ini menanyangkut korban jiwa,” kata Asep melalui sambungan telepon, Kamis (10/3).
Penyelidikan dilakukan guna memastikan apakah longsor yang menimpa hotel tersebut murni karena bencana alam. Sebab, lokasi hotel yang persis di belakang tebing bisa saja menjadi penyebabnya, terlabih jika tidak memiliki izin mendirikan bangunan (IMB).
“Apakah memang cuaca atau ada hal lain yang belum pernah diketahui. Termasuk IMB itu sekalian akan kami selidiki. Nanti hasil penyelidikan nanti kami rilis,” ucapnya.
Seperti diketahui, Hotel Club Bali di Kabupaten Cianjur, tertimpa longsoran tebing yang ada di belakangnya. Rabu (9/3) dini hari. Akibat longsoran itu, bangunan lantai pertama ambruk dan menimbun korban yang merupakan keluarga yang sedang berlibur.
Artikel ini ditulis oleh: