Surabaya, Aktual.com – Polrestabes Surabaya mengalihkan arus lalu lintas yang mengarah ke lokasi jalan yang ambles di Jalan Raya Gubeng pada Selasa (18/12) malam.

“Yang mengarah ke Raya Gubeng dekat RS Siloam dialihkan ke jalan-jalan alternatif,” ujar Kasatlantas Polrestabes Surabaya AKBP Eva Guna Pandia ketika dikonfirmasi di Surabaya, Rabu (19/12).

Jalan Raya Gubeng tepatnya di sekitar Rumah Sakit Siloam atau dekat kantor BNI Gubeng arah Jalan Sumatera mendadak ambles yang dalamnya sekitar delapan meter dengan panjang 25 meter.

Ia menjelaskan, penutupan dilakukan di Jalan Raya Gubeng sisi utara, lalu arus lalu lintas dari Jalan Karimun Jawa dialihkan ke Jalan Raya Gubeng sisi utara.

Penutupan jalan juga dilakukan di Jalan Raya Gubeng sisi selatan sehingga arus lalu lintas dari Jalan Kertajaya dan Jalan Sulawesi yang menuju ke Jalan Raya Gubeng dialihkan lurus lewat Jalan Ngagel dan Jalan Pandegiling. Kemudian, dilakukan penutupan lampu lalu lintas (traffic light) Jalan Ngagel-Sulawesi sehingga arus lalu lintas dari Jalan Pandegiling ke arah Jalan Raya Gubeng dialihkan ke Jalan Ngagel.

Selain itu, kata dia, penutupan total dilakukan di Jalan Sumbawa yang lokasinya tidak jauh dari titik amblesnya jalan. Pihaknya mengimbau kepada pengendara dan pengguna jalan untuk tetap selalu berhati-hati serta bersabar saat berada di jalan. Polisi dan petugas tetap akan berjaga-jaga selama 24 jam. Bagi yang tidak berkepentingan di kawasan tersebut, dimohon untuk menghindari, kata perwira menengah berpangkat dua melati di pundak itu.

 

Ant.

Artikel ini ditulis oleh: