Jakarta, Aktual.com – Sedikitnya empat narapidana berhasil kabur pasca kericuhan disertai pembakaran di Lembaga Pemasyarakatan Klas IIA Jambi, Rabu (1/3) malam. Polisi pun membentuk tim khusus untuk memburu keempat napi tersebut.

Kabag Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes Martinus Sitompul mengatakan, pihaknya sudah dibentuk tim gabungan dari Polresta Jambi dan Polda Jambi untuk menangkap empat tahanan itu.

“Ada empat tim, masing-masing tim 4 sampai 5 orang yang akan mengejar 4 orang ini,” kata Martin di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Kamis (2/3).

“Kita imbau kepada mereka yang lari supaya segera kembali menyerahkan diri sebelum tindakan-tindakan tegas dan terukur dilakukan oleh anggota kami yang melakukan pengejaran.”

Adapun empat narapidana yang kabur itu tiga di antaranya adalah kasus narkoba dan satu orang kasus pengeroyokan. Mereka antara lain Musbarni bin Abdulla (26), Hendri Patria Wiranata (23), Johan Hutasoit bin Hendrik (35) dan Atep Rahmat alias Aak bin Aan Honda (38).

Atas peristiwa tersebut, kata Martin, ada tiga orang anggota Polri yang menjadi korban luka karena dilempar batu.

Mereka adalah Ipda Zulkifli mengalami luka robek di kepala, Bripda Bambang Heru luka robek di bagian hidung, dan Bripda Alfazri Saputra luka lebam di punggung kanan. “Saat ini kita sudah kendalikan dan proses pembersihan siang hari ini.” [Fadlan Syiam Butho]

Artikel ini ditulis oleh:

Wisnu