Jakarta, Aktual.com – Polda Metro Jaya akan melakukan kerjasama dengan pihak FBI dan Interpol untuk mengungkap sindikat internasional kasus prostitusi anak di bawah umur.
“Kita kerjasama dengan instansi lain (FBI dan Interpol). Dan kita masih menunggu hasilnya kerjasama itu,” ujar Direktur Reskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Wahyu Hadiningrat di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (16/3).
Kata Wahyu, antara Facebook yang ada dengan grup lain akan terkoneksi ke grup media sosial lainnya. Bahkan ke WhatsApp dan Telegram.
“Sehingga di WA (WhatsApp) dan Telegram ini ada 11 grup lagi yang internasional. Itu yang dari bermacam negara, Peru, Argentina, dan Amerika. Ada satu lokal sehingga gambar yang dari admin ini dia yang mengirim ke WA itu.”
Namun dia belum bisa memaparkan bentuk kerjasama dengan FBI dan Interpol tersebut. “Ya itu nanti. Kita enggak bisa jelaskan di sini. Yang jelas itu kerjasama.”
Mantan Kapolres Metro Jakarta Selatan itu menegaskan dengan terungkapnya kasus pedofil internasional ini jajarannya melalui Cyber Patrol akan lebih memperketat pengawasannya.
“Cyber patrol kan sistem yang 24 jam mencari. Ini akan tetap kami lakukan untuk mencegah hal seperti ini dan langkah berikutnya kami kerjasama dengan Kemenkominfo untuk sharing data ya dan juga bagi masyarakat kami menerima informasi kalau ada akun seperti itu.” [Fadlan Syiam Butho]
Artikel ini ditulis oleh:
Wisnu