Kegiatan yang digelar di ruas Jalan Budi Utomo, Tugu Perdamaian Timika Indah itu dihadiri ribuan kaum milenial di Kota Timika dan dimeriahkan dengan berbagai hiburan serta pembagian undian berhadiah.

Kesempatan itu juga dimanfaatkan oleh kaum milenial Kota Timika untuk membacakan deklarasi tertib dan keselamatan berlalu lintas.

Indra berharap kegiatan tersebut bisa mengubah pola pikir kaum milenial di Kota Timika untuk semakin sadar dan tertib berlalu lintas.

“Minimal ke depan tidak ada lagi pengemudi kendaraan roda dua di Timika yang tidak menggunakan helm. Kalau selama ini mereka ugal-ugalan di jalan raya, diharapkan ke depan lebih tertib lagi. Orang muda itu sulit untuk diberi pengertian, makanya kami mengemas acara ini dengan berbagai kegiatan hiburan agar pesan-pesan yang disampaikan lebih mengena ke mereka,” kata Indra.

Kapolres Mimika, AKBP Agung Marlianto menyambut baik kegiatan ‘Millenial Road Safety Festival’ sebagai bentuk kepedulian semua pihak terhadap keselamatan kaum milenial.

Di Indonesia, katanya, dalam tiga tahun terakhir tercatat sebanyak 414.636 orang meninggal dunia di jalan akibat terlibat lakalantas.

Artikel ini ditulis oleh: