Jakarta, Aktual.com — Pihak kepolisian mengamankan seorang tersangka kasus tawuran antar warga Manggarai, Tebet, Jalan Swadaya, Jakarta Selatan pada Senin (17/8).
“Satu orang tersangka warga RW 07 bernama Jajang diamankan di Polsek Tebet, dan dua orang pelaku pengeroyokan lainnya masih DPO,” kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Mohammad Iqbal di Jakarta, Selasa (18/8).
Tawuran melibatkan sekitar 100 orang warga dari RW 07 dan RW 09. Warga RW 09 sedang melaksanakan perlombaan HUT RI tiba-tiba diserang warga dengan petasan, pelemparan batu, botol dan benda lain.
“Sebelumnya terjadi perkelahian tanggal 16 Agustus 2015, dimana 2 orang warga RW 09 dikeroyok oleh warga RW 07,” ujarnya menjelaskan bahwa tawuran disebabkan oleh aksi balas dendam.
Petugas yang datang ke lokasi kejadian berhasil mengendalikan situasi dengan mengeluarkan tembakan gas air mata. Beruntung, tidak ada korban jiwa hanya ada enam orang yang sesak nafas karena gas air mata.
“Mereka sudah dilakukan perawatan oleh Dinas Kesehatan ke Rumah Sakit Tebet,” jelas dia.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid