Jakarta, Aktual.com – Perombakan yang dilakukan oleh Presiden Jokowi terhadap para menterinya terus menuai pro kontra.

Politikus senior PDIP, Hendrawan Supratikno punya pandangan lain, menilai bahwa komposisi menteri saat ini sudah sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya (Tupoksi).

“Lebih sesuai dengan bidang tugas, jadi figur-figur yang kemarin menjadi menteri baru, kompetensinya lebih sesuai dengan bidang tugasnya,” kata Hendrawan, saat dihubungi, di Jakarta, Kamis (13/8).

Tak hanya itu, ia juga mengklaim, jika reshuffle yang dilakukan oleh Presiden dinilai mendapatkan persepsi positif dari masyarakat.

“Persepsi masyarakat terhadap menteri-menteri baru ini lebih baik dan positif. Sekarang tinggal dilihat kinerja dari orang-orang ini, tapi mereka sudah punya modal yang baik, yakni kompetensi lebih sesuai dan persepsi publik lebih baik,” tandas Anggota DPR RI itu.

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang