Jakarta, Aktual.com – Sebuah pondok dan pompa bensin mini milik warga di Jalan Jenderal Sudirman Kabupaten Manokwari, Papua Barat, terbakar, Sabtu (16/12).

Pantauan wartawan yang berada di lokasi kejadian, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun sempat membuat panik warga yang tinggal di sekitar lokasi. Kebakaran terjadi sekitar pukul 15.10 WIT, belum diketahui pasti penyebabnya.

Kebakaran pompa milik masyarakat ini menghanguskan sebuah pondok, dua unit alat pompa dan satu unit kendaraan roda dua yang berada di dalam pondok.

Warga berhamburan di sekitar kejadian, mereka berjibaku memadamkan api. Warga khawatir si jago merah merembet ke rumah-rumah warga di sekitar pondok tersebut.

Api jinak berkat upaya swadaya yang dilakukan warga dengan alat seadanya. Mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi, saat api sudah mulai padam.

Ketua DPRD Manokwari Dedy Subrata May yang ditemui di lokasi kejadian mendesak Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi Manokwari menertibkan usaha penjualan bensin eceran di daerah tersebut.

“Saya lihat ada pompa mini di sejumlah titik. Saya curiga usaha ini tidak mengantongi izin,” katanya.

Dia berpandangan, usaha semacam ini sangat beresiko terhadap keselamatan baik pemilik usaha maupun bangunan dan masyarakat sekitar.

“Rata-rata semua berada di pinggir jalan dan di lokasi permukiman padat penduduk. Standar keamananya tidak jelas,” sebutnya lagi.

DPRD, lanjut Dedy, akan menelusuri izin usaha penjualan bensin di daerah tersebut. Ia juga berharap, Dinas Perindagkop bertanggungjawab.

Terkait kejadian ini, polisi telah mengamankan dua warga. Mereka dibawa ke kantor Polres Manokwari untuk dimintai keterangan. (ant)

Artikel ini ditulis oleh:

Antara
Eka