Jakarta, Aktual.com – Direktur Eksekutif Lingkar Madani (Lima) Ray Rangkuti menyebut popularitas Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo yang tengah menanjak, tidak akan berpengaruh pada elektabilitas Presiden Joko Widodo sebagai kandidat presiden pada Pemilu dua tahun mendatang.

Menurut Ray, dibandingkan sosok Jokowi, popularitas Gatot justru berpotensi mengganggu popularitas kandidat lainnya, yaitu Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

“Saya baca, yang sedang digerus oleh Gatot Nurmantyo ini sebenarnya bukan Joko Widodo, tapi Prabowo Subianto. Yang berhadap-hadapan ini sebenarnya Gatot dengan Prabowo,” ujar Ray dalam diskusi di Jakarta Selatan, Rabu (5/10).

Ray beranggapan jika Gatot dan Prabowo memiliki dukungan dari basis masyarakat yang sama, yakni kalangan umat Islam. Sejak Pilpres 2014 lalu, mayoritas kalangan umat Islam memang menjadi basis suara utama Prabowo.

“Basis-basisnya sama. Basis masyarakat yang mengidolakan Gatot ini adalah basis-basis yang mendukung Prabowo dulu,” ujar Ray.

Artikel ini ditulis oleh:

Teuku Wildan
Wisnu