Jakarta, Aktual.com – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan hujan akan turun di beberapa kota besar di Indonesia pada Rabu (23/3). Dalam laman resmi BMKG, kota besar yang diprediksi mengalami hujan lebat disertai kilat dan petir pada siang hari adalah Banda Aceh, Yogyakarta, Kupang dan Mamuju.
Hujan dengan intensitas sedang diprakirakan turun di Kota Bandung, Surabaya dan Mataram. Sedangkan hujan dengan intensitas ringan berpotensi terjadi di Gorontalo, Pangkal Pinang, Bandarlampung, Ambon, Ternate, Manokwari, Kendari dan Manado.
Untuk Kota Serang, Semarang, Pontianak, Banjarmasin, Palangkaraya, Samarinda, Tarakan dan Tanjung Pinang diperkirakan mengalami cuaca berawan pada siang hari ini.
Cuaca cerah berawan berpotensi hadir di Denpasar, Bengkulu, Jakarta, Jambi, Kota Jayapura, Pekanbaru, Makassar, Palembang dan Medan. Hanya Padang yang akan mengalami cuaca cerah pada siang hari.
Malam harinya, hujan lebat disertai kilat dan petir hanya terjadi di Denpasar. Sementara hujan dengan intensitas sedang diprakirakan hadir di Kota Bandung. Hujan ringan diprakirakan akan terjadi di Yogyakarta, Surabaya, Banjarmasin, Ternate, Mataram dan Manokwari pada malam harinya.
Di malam hari, Kota Banda Aceh, Bengkulu, Pontianak, Tanjung Pinang, Kupang, Kota Jayapura dan Palembang akan memiliki cuaca cerah berawan. Sedangkan Gorontalo, Samarinda dan Ambon akan bercuaca berawan tebal.
Sementara Kota Serang, Jakarta, Jambi, Semarang, Palangkaraya, Pangkal Pinang, Bandar Lampung, Mamuju, Makassar, Kendari, Manado dan Medan berpotensi mengalami cuaca berawan.
Hanya Tarakan, Pekanbaru dan Padang yang diprakirakan memiliki cuaca cerah di malam hari. Suhu di kota-kota besar di Indonesia diprakirakan berkisar 20 hingga 34 derajat Celsius dan kelembapannya berkisar 55 sampai 100 persen.
Artikel ini ditulis oleh:
Antara
Nurman Abdul Rahman