Jakarta, Aktual.com – Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto berhasil memenangkan pertandingan melawan pasanganan Denmark, Joachim Fischer/Christinna Pedersen, dalam kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2015. Kemenangan ini sekaligus menghapus catatan buruk ketika bertemu pasangan Denmark tersebut.
Praveen/Debby dalam pertandingan tersebut, menang dengan rubber game, 22-20, 19-21 dan 23-21.
“Senang sekali bisa menang saat bermain di rumah sendiri. Apalagi kami belum pernah menang dari mereka sebelumnya,” ucap Debby usai pertandingan di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (13/8).
Hal senada juga diungkapkan Praveen Jordan. Pebulutangkis asal klub PB Djarum Kudus itu berharap bisa terus memberikan kejutan selama kejuaraan dunia berlangsung.
“Mudah-mudahan kami bisa terus memberikan kejutan di babak selanjutnya. Syukur-syukur bisa tembus semifinal bahkan final,” kata Preveen.
Diungkapkan Praveen, kunci keberhasilan mereka untuk mengalahkan unggulan kelima itu, karena banyak melakukan komunikasi dengan rekan selama pertandingan.
“Kunci keberhasilannya kami selalu mengingatkan satu sama lain,” ungkapnya.
Disisi lain, pasangan Denmark, Joachim Fischer/Christinna Pedersen mengaku cukup menghormati kemenangan pasangan tuan rumah. Meski cukup kecewa, tapi mereka menerimanya. “Selamat buat Jordan dan Debby,” kata Joachim Fischer.
Lewat kemenangan ini Preveen/Debby berhak melenggang ke perempat final, dengan bertemu unggulan pertama dari Tiongkok, Zhang Nan/Zhao Yunlai, Jumat (14/8).
Dalam catatan pertemuan, Praveen/Debby belum pernah memenangkan ketika bersua dengan pasangan Tiongkok itu.
Artikel ini ditulis oleh: