Jakarta, Aktual.com – Rizal Ramli ternyata diberikan kepercayaan lebih oleh Presiden Jokowi. Rizal Ramli yang sebelumnya selaku Menko Kemaritiman, sekarang ditambah dengan Menko Kemaritiman dan Sumber Daya.

Selain itu, Rizal Ramli pun ditugaskan Presiden Jokowi untuk bertemu dengan PM Malaysia, Najib Razak dalam waktu minggu depan untuk melakukan pembahasan soal CPO.

“Kami diminta Presiden untuk ke Malaysia minggu depan bertemu PM Najib karena untuk palm oil Indonesia paling besar 40 juta ton, Malaysia sekitar 30 juta ton,” katanya di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (19/8).

Sementara itu, soal pernyataan Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan dirinya menegur Rizal Ramli di dalam rapat kabinet pada Rabu (19/8) tidak benar adanya atau bisa dikatakan hoax.

Belakangan beredar kabar, di dalam rapat itu sama sekali tidak ada agenda mengevaluasi polemik yang terjadi beberapa hari belakangan ini antara Rizal Ramli dan JK terkait sejumlah kebijakan pemerintah yang dinilai kurang tepat.

Sumber-sumber yang ikut langsung dalam rapat itu mengatakan, JK tak memperlihatkan kemarahan pada Rizal Ramli saat berbicara. Rizal Ramli pun begitu. Dirinya fokus menguraikan berbagai alternatif yang bisa diambil pemerintah untuk memperbaiki keadaan ekonomi secepat mungkin.

Malah, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Sumber Daya, Rizal Ramli mengaku sudah bersalaman dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla terkait peristiwa saling kritik dalam soal proyek pembangunan listrik 35.000 MW.

Selain itu, Jokowi menambahkan Kemterian dibawa koordinasinya. Berdasarkan informasi yang diperoleh dari sumber Aktual.com, ada dua kementerian yang akan dibawah koordinasi Rizal Ramli, yakni Kementerian Pertanian (Kementan) dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (KemenPU-Pera).

Menko kemaritiman sebelumnya membawahi empat kementerian yaitu Kementerian Pariwisata, Kementerian Perikanan dan Kelautan, Kementerian ESDM, dan Kementerian Perhubungan.

Dengan ditambahnya Kementerian Pertanian dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, berarti ada enam kementerian yang ada dibawah koordinasi Rizal Ramli selaku Menko Kemaritiman dan Sumber Daya..

Artikel ini ditulis oleh: