Presiden Joko Widodo berjalan menuju ruangan rapat kabinet terbatas di Kantor Kepresidenan, Jakarta, Kamis (25/6). Rapat tersebut membahas soal Program Pembangunan Pembangkit 35 ribu MW dan Transmisi. ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf/ed/pd/15.

Banda Aceh, Aktual.com — Warga Banda Aceh dan Kabupaten Aceh Besar mulai memadati halaman depan Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh, untuk menyaksikan pawai takbir Hari Raya Idul Fitri 1436 Hijriah yang akan dilepas Presiden Joko Widodo, Kamis malam.

Pantauan di halaman Masjid Raya Baiturrahman masyarakat sangat antusias untuk menyaksikan pawai dan melihat langsung Presiden Jokowi beserta Ibu Negara Iriana.

Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan melepas peserta pawai takbir dan kendaraan hias di halaman depan Masjid Raya Baiturrahman.

“Sesuai dengan jadwal Insya Allah Bapak Presiden beserta Ibu Negara Iriana akan hadir pada malam takbiran Idul Fitri 1436 Hijriah,” kata Karo Umum Setda Aceh T Aznal Zahri.

Ia mengatakan pelepasan peserta takbir akbar di ibu kota provinsi ujung paling Barat Indonesia itu yakni Banda Aceh ditandai dengan pemukulan beduk yang dilakukan oleh orang nomor satu di Republik Indonesia itu.

Presiden Jokowi akan berada di provinsi ujung paling barat Indonesia itu dari 15 sampai 17 Juli 2015 atau tepatnya Idul Fitri 1436 Hijriah.

Selama berada di Aceh, Presiden Jokowi akan melakukan kegiatan di dua daerah yakni di Maulaboh, Aceh Barat dan Banda Aceh.

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby