Jakarta, Aktual.com – Pergantian rezim di Suriah merupakan salah satu yang menjadi prioritas pemerintahan Presiden AS Donald Trump saat ini dengan menggulingkan Bashar Al Assad sebagai presiden.
Duta Besar AS untuk PBB, Nikki Haley mengatakan selama Bashar masih memimpin maka tidak akan ada perdamaian di Suriah.
“Pergantian rezim adalah sesuatu yang kami pikir akan terjadi,” kata Haley dalam wawancaranya dengan CNN, pada Sabtu (8/4).
TAidak hanya itu, sambung dia, Washington juga memperioritaskan mengalahkan IsIS dan meleyapkan pengaruh Iran dari Suriah.
“Tidak akan ada yang bisa menjadi pilihan solusi politik selama Assad masih memimpin rezim,” ujar dia.
“Jika anda melihat tindakanya, jika anda melihat situasi saat ini, akan sulit melihat pemerintahan yang damai dan stabil dengan Assad sebagai pemimpinnya,” tandasnya.
Laporan: Novrizal Sikumbang
Artikel ini ditulis oleh:
Novrizal Sikumbang
Andy Abdul Hamid