“Sesuai data yang telah kami sinkronkan dengan Satuan Kerja Khusus (SKK) Migas ada kenaikan sebesar 212 MMSCFD dibandingkan bulan sebelumnya sebesar 7.569 MMSCFD,” ungkap Direktur Jenderal Migas Ego Syahrial ditemui di Jakarta, ditulis Senin, (18/9).
Artinya dengan penambahan dari lapangan BD Madura, produksi has nasional saat ini bisa mencapai 7.669 MMSCFD.
Oleh karena itu, wacana impor LNG dari Singapura yang dilakukan oleh PLN menjadi pertanyaan bagi publik. Dengan tingkat produksi nasional yang melebihi konsumsi domestik, mengharuskan kargo LNG dijual di pasar sport.
Pada 2014 ada 22 kargo, rinciannya 16 kargo diekspor dan sisanya untuk domestik. Setahun kemudian membengkak jadi 66 kargo, rinciannya 60 kargo diekspor dan 6 kargo untuk dalam negeri. Tahun lalu juga ada 66,6 kargo tidak terserap, rinciannya 43 kargo diekspor dan 23,6 kargo untuk dalam negeri.
Laporan: Dadangsah Dapunta
Artikel ini ditulis oleh:
Dadangsah Dapunta
Andy Abdul Hamid