Jakarta, Aktual.com – Marhaban yaa Ramadan, segala kegiatan Islam dibulan Ramadan tentunya menjadi sebuah pahala yang dilipat gandakan oleh Allah SWT. Seperti halnya Masjid Islamic Centre yang berada di Jakarta Utara.
Sebagai pusat pengkajian dan pengembangan Islam di Jakarta, di Bulan Ramadan banyak mengadakan kegiatan Islam. Hal tersebut dipaparkan oleh Paimun A Karim, selaku Kepala Seksi Penyiaran Bidang Informasi dan Komunikasi Masjid Islamic Centre
“Kami mengadakan berbagai kegiatan Islam tiap harinya di bulan Ramadan. Seperti Bursa buku, tadarus Al-Quran, Kuliah Dzuhur, i’tikaf Ramadan, dan masih banyak lainnya,” jelas Paimun kepada Aktual.com, Rabu (1/7).
Untuk kegiatan berbagi sesama, di Masjid Islamic Centre tiap harinya membagi-bagikan takjil untuk kurang lebih 500-600 porsi. “Pembagian takjil tentu ada. Kami menyiapkan kurang lebih 300 sampai 500 takjil kepada jamaah yang berbuka dimasjid ini, tentunya dengan sistem keamanan yang rapih,” terang Paimun
Paimun juga menginfokan bahwa di Masjid Islamic Centre memiliki program unggulan amal dengan nama ‘Gemakusi’ (gerakan lima bungkus nasi).
“Kami membuka peluang untuk sukarelawan siapa saja untuk mendapat kesempatan berbagi makanan dengan para musafir dan orang-orang yang kurang mampu, gerakan itu kami beri nama Gerakan Lima Bungkus Nasi ‘Gemakusi’. Penyumbang boleh memberikan kepada kami berupa uang atau bentuk nasi box langsung,” jelas Paimun.
Ia juga menambahkan bahwa program ini sangat membantu pihak masjid dalam memberikan takjil kepada masyarakat sekitar yang selalu bertambah tiap harinya. “Alhamdulillah dengan ada yang membantu tentunya terasa ringan. Kita melihat tiap harinya jamaah disini selalu bertambah banyak,subhanallah,” ucap Paimun.
Artikel ini ditulis oleh: