Jakarta, Aktual.com – Gol tunggal Bruno Silva membawa PSIS Semarang menumbangkan PSM Makassar pada laga pekan ke-13 Liga 1 2021 yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Senin (22/11) malam.

Pada babak pertama, PSIS langsung menggebrak dengan serangan yang mampu menjebol gawang PSM Makassar di menit ke-5.

Gol Laskar Mahesa Jenar dicetak oleh Bruno Silva yang bisa memanfaatkan kegagalan pemain PSM Hasim Kipuw dalam menghalau umpan silang secara sempurna.

Kepiawaian Bruno mengeksekusi bola dengan cepat mengubah kedudukan menjadi 1-0 untuk keunggulan PSIS.

Kebobolan di awal pertandingan, membuat PSM panas dan terus berusaha menekan pertahanan PSIS, salah satunya lewat Yakob Sayuri.

Pasukan Ramang mendapatkan peluang pada menit ke-31 lewat umpan jitu dari Pluim yang bisa dimanfaatkan Yakob Sayuri, namun sayangnya dinyatakan dalam posisi offside.

Menjelang akhir babak pertama, tensi pertandingan kian meningkat ditunjukkan dengan saling tekan untuk menjebol gawang lawan.

Namun, tetap tidak mengubah kedudukan sementara, yakni 1-0 hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua, PSM langsung tampil menekan PSIS dengan serangan-serangan cepatnya untuk mengejar ketinggalan satu gol.

Pada menit ke-48, PSM nyaris menyamakan kedudukan tatkala Rasyid Bakri melakukan tendangan voli di luar kotak penalti, tetapi membentur bek PSIS.

Tak mau kalah, Bruno hampir mencetak gol kedua lewat tendangan bebasnya yang mengarah ke gawang, tetapi membentur mistar gawang.

Menjelang berakhirnya babak kedua, PSM mendominasi serangan ke barisan pertahanan PSIS, tetapi tak mampu mengejar gol hingga wasit meniup peluit panjang.

Akhirnya, skor akhir tetap bertahan 1-0 untuk kemenangan PSIS atas Juku Eja. Tim asuhan Imran Nahumarury itu berhasil meraih poin penuh.

Berikut susunan pemain laga PSIS versus PSM:

PSIS Semarang:

Jandia Eka Putra; Frendi Saputra, Wallace Costa, Wahyu Prasetyo, Fredyan Wahyu; Finky Pasamba, Eka Febri, Jonathan Cantillana; Hari Nur Yulianto, Bruno Silva, Septian David Maulana.

Pelatih: Imran Nahumarury

PSM Makassar:

Hilman Syah; Zulkifli Syukur, Hasim Kipuw, Serif Hasic; Syahrul Mustofa, Fajar Handika, Sutanto Tan, Willem Jan Pluim; Ilham Udin Armaiyn, Azka Fauzi Wibowo, Yakob Sayuri.

Pelatih: Milomir Seslija.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara
As'ad Syamsul Abidin