Jakarta, Aktual.com — Sebanyak 20 orang kepala suku dan kepala distrik di Jayapura, Papua belajar mengenai cara lembaga sosial budaya di Bali menyangkut organisasi pengairan tradional bidang pertanian (subak) dan desa adat dengan harapan dapat dikembangkan menjadi kekuatan ekonomi.

“Mereka berada di Bali selama sepuluh hari sejak 20 Februari hingga 1 Maret 2016,” kata Kepala Pusat Penelitian Subak Universitas Udayana Prof. Dr. Wayan Windia di Denpasar, Minggu (28/2).

Ia mengatakan, studi banding di Bali bagi kepala suku dan kepala distrik di Jayapura, Papua itu sangat penting artinya untuk menjadikan kekuatan ekonomi harus didasarkan pada basis adat dan budaya masyarakat setempat.

Mereka selama di Bali antara lain diajak mengunjungi Subak Pulagan di Tampaksiring, Kabupaten Gianyar yang merupakan salah satu subak yang menjadi warisan budaya dunia (WBD) di Pulau Dewata.

Prof Windia bersama Pekaseh Subak Pulagan, Gianyar Sang Nyoman Astika menerima kunjungan ke 20 kepala suku dan kepala distrik Jayapura ke subak Pulagan tersebut hari Sabtu (27/2).

Kepada rombongan Ia menjelaskan bahwa, nilai-nilai Tri Hita Karana yang di-implemantasikan oleh subak di Bali, khususnya di Subak Pulagan serta kekuatan adat dan budaya yang mengikat persatuan dan kebersamaan anggota subak.

Windia menyarankan agar di Papua dapat digali dan menemukan simbol-simbol yang mampu mempersatukan dan memperkuat lembaga adat setempat yang masih eksis.

Di Bali, subak adalah lembaga yang demokratis dan memiliki alat pemersatu yakni adanya kepentingan bersama terhadap sumber air, dan juga karena adanya pura subak.

Kedua hal itulah yang membuat soliditas subak hingga sekarang. Namun dibalik itu ada permasalahan yang menyangkut subak antara lain tergencet oleh pajak bumi dan bangunan (PBB) yang membuat petani putusasa, patok agraria badan pertanahan nasional (BPN) yang mengganggu aliran air irigasi ke hilir.

Demikian pula PDAM yang banyak menyedot air irigasi petani dan masyarakat yang membuang sampah sembarangan ke sungai.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara
Nebby