Para pemudik lebaran hingga kini masih banyak berada di kampung halaman dan belum kembali ke daerah asalnya. “Kami yakin puncak arus balik Minggu karena pekan depan semua instansi peemrintah, BUMN, perusahaan swasta dan tenaga profesi lainnya sudah kembali bekerja.”
Menurut Endarno, saat ini kondisi Stasiun Rangkasbitung tampak lancar baik kedatangan maupun keberangkatan KA komuter yang melayani jurusan Rangkasbitung-Tanahabang.
Keberangkatan KA Komuter melalui Stasiun Rangkasbitung menuju Tanahabang sebanyak 19 kali perjalanan. Begitu juga sebaliknya kedatangan komuter Tanahabang-Rangkasbitung sebanyak 16 kali perjalanan.
Sedangkan, keberangkatan dan kedatangan KA Lokal Stasiun Rangkasbitung menuju Merak sebanyak enam kali perjalanan. “Semua penumpang arus balik itu masih terangkut menuju jurusan Rangkasbitung-Jakarta dan Merak.”
Seorang penumpang Aminah mengaku bahwa dirinya kembali ke Jakarta pada H+3 untuk menghindari kepadatan karena jika berangkat H+7 atau Sabtu (1/7) akan terjadi penumpukan hingga saling berdesakan.
Dia mengaku kembali ke Jakarta lebih awal karena ingin istirahat lebih lama dan bisa bersilatuhrahim dengan tetangga juga membersihkan peralatan rumah tangga.
Artikel ini ditulis oleh:
Antara
Wisnu