Manager Citimall Gorontalo, Daniel Heryanto di Gorontalo, Selasa (02/6) malam, mengatakan jika cuci tangan dengan sabun, mengenakan masker dan ukur suhu tubuh wajib dilakukan sebelum memasuki pusat perbelanjaan itu.

“Kami menyediakan wastafel, sabun, pengukur suhu dan hanya membuka dua pintu akses masuk,” ujarnya.

Ia menjelaskan, untuk jumlah pengunjung yang masuk juga dibatasi 50 persen dari kapasitas mall.

“Jumlah pengunjung sendiri sejak merebak virus corona memang sudah berkurang, dan jika membludak kami membatasinya. dari kapasitas 5.000 pengunjung akan dikurangi menjadi 2.000 saja,” ungkap Daniel.

Daniel mengatakan jika saat ini pengunjung yang masuk bisa mencapai 2.000 orang per hari, namun bertahap dan tidak sekaligus.

“Saat ini juga ada penjagaan dari TNI dan Polri, ada yang kami minta untuk menjaga dan ada juga penjagaan karena menuju pemberlakuan normal baru,” jelasnya.

Untuk waktu operasional mall, kini hanya dibuka selama 8 jam saja, bukan 12 jam lagi seperti biasanya. Sedangkan toko dan karyawan menerapkan protokol kesehatan, seperti mengenakan masker, pelindung wajah, pembatas kasir serta pembatasan jarak.

Antara

Artikel ini ditulis oleh:

As'ad Syamsul Abidin